Fungsi Tulang Rusuk

Posted on

Fungsi Tulang Rusuk – Setiap manusia pasti memiliki tulang rusuk, baik pria maupun wanita. Tulang rusuk ini terdiri dari 12 pasang, jadi masing-masing kiri serta kanan ialah 24 tulang rusuk, dengan adanya tulang rusuk ini, maka bagian yang penting lainnya, seperti : jantung, hati, serta paru-paru menjadi akan aman.

fungsi tulang rusuk
fungsi tulang rusuk

Tulang rusuk bertindak bagaikan sangkar yang letaknya berada dibagian dada. Begitu mudah agar mengetahui bagian tulang ini, dengan meraba disepanjang sisi depan dada tubuh anda, serta beberapa inci dibawah jantung ini.

Pada saat menarik nafas dalam–dalam, maka akan dengan begitu mudah dirasakan keberadaan tulang rusuk didepan tubuh ini. Agar lebih jelasnya, artikel kali ini akan menjabarkan mengenai tulang rusuk beserta dengan hal-hal yang berkaitan didalamnya :

Pengertian

Tulang rusuk atau disebut juga costa, merupakan tulang penyusun rangka manusia yang melengkung serta membentuk bagian besar pada kerangka dada.

Terdapat 12 rusuk tulang yang berjejer disetiap bagian sisi kiri dan sisi kanan dimana berjejer ke arah bawah dengan bentuk sedemikian rupa, serta diselingi spasi yang dikenal dengan sebutan ruas antar costa.

Struktur pada tulang rusuk, tiap tulang rusuk ialah berpasangan baik kiri maupun kanan dimana masing-masing mempunyai 12 tulang rusuk yang begitu sama persis. Tetapi tidak sedikit juga manusia yang mempunyai satu tambahan tulang rusuk bahkan ada juga yang malah sebaliknya ialah kekurangan 1 tulang rusuk.

Ketujuh pasang tulang rusuk pertama menempel didepan dada, tulang yang kuat letaknya berada ditengah dada dan set sisa dari tulang rusuk tidak menempel ke sternum langsung. Selanjutnya 3 pasang berikutnya berada ditulang rawan pada tulang rusuk, serta dua set terakhir dari tulang rusuk disebut rusuk mengambang karena tidak terhubung ke sternum dalam tulang rusuk. Tetapi jangan khawatir, karena iga akan tetap melekat pada tubuh ini.

Baca Juga : Fungsi Tulang Telapak Kaki

Struktur Pada Tulang Rusuk

Selanjutnya setelah membaca jabaran diatas apa yang dimaksud tulang rusuk, saatnya membahas mengenai fungsi utama dari tulang rusuk ini sendiri, untuk itu marilah kita simak penjabaran dibawah ini :

1. Sebagai Pelindung

Fungsi tulang rusuk yang utama dan pertama ialah untuk menjaga organ-organ penting yang berada pada tubuh ini, terutama organ yang berada pada bagian dada, seperti : jantung, bagian paru-paru, serta hati.

Seperti hal yang sudah diketahui, bahwa organ-organ ini sangatlah begitu penting demi kelangsungan hidup ini, maka tulang rusuk membentuk sarang yang melindungi ke 3 organ tubuh penting ini.

2. Membantu Pernafasan

Selanjutnya fungsi yang kedua ialah untuk membantu pernafasan tubuh ini, disaat otot-otot interkostal mengangkat dan menurunkan tulang rusuk, memfasilitasi serta menghembuskan nafas.

Disamping itu juga mempunyai kerangka sebagai kerja otot dada, punggung, serta perut juga korset bahu atas bisa menempel, diafragma dapat melekat pada batas bawah tulang rusuk.

Tanpa tulang rusuk ini tubuh tidak dapat bernafas secara lancar serta juga tanpa tulang rusuk tidak ada pelindung bagi organ yang sangat penting dimana berada pada tubuh kita.

Anatomi Tulang Rusuk

gambar-tulang-rusuk
gambar tulang rusuk

Disamping pengertian serta fungsinya, tulang rusuk dapat dibedakan menjad 3 jenis, yaitu sebagai berikut ini :

1. Tulang Rusuk Palsu

Dimana terdiri atas 3 pasang, tulang rusuk ini mempunyai ukuran sangat pendek dibandignkan tulang rusuk sejati. Tahukah anda bahwa tulang ini dapat berhubungan langsung dengan ruas tulang bagian belakang sedangkan ketiga ujung tulang depan disatukan oleh tulang rawan, serta kemudian melekat disatu titik yaitu pada tulang dada.

2. Tulang Rusuk Sejati

Tulang rusuk sejati memiliki jumlah 7 pasang, tulang rusuk sejati ini berada dibagian belakang dimana berhubungan langsung dengan ruas tulang belakang, sebaliknya ujung depannya berhubungan dengan bagian tulang dada dimana perantara yang dibantu ialah tulang rawan.

3. Tulang Melayang

Tulang melayang memiliki jumlah 2 pasang, tulang rusuk ini hampir sama seperti tulang sejati, dimana berada dibagian paling belakang yang berhubungan dengan bagian ruas-ruas tulang belakang, tetapi ujung depannya bebas ataupun tidak terhubung dengan bagian tulang lainnya tersebut.

Baca Juga : Fungsi Tulang Dada

Penyakit Pada Tulang Rusuk

Sama halnya dengan bagian tubuh lainnya, tulang rusuk juga dapat mengalami masalah yang membuatnya terasa begitu sakit. Hal ini dapat disebabkan atas beberapa kondisi medis seperti berikut ini :

1. Cedera

Cedera pada tulang iga dapat terjadi disaat terjatuh maupun mengalami kecelakaan yang melibatkan benturan keras tepat dibagian dada tersebut. Keadaan cedera ini dapat mengakibatkan tulang iga memar bahkan sampai patah, tergantung atas seberapa keras benturan yang terjadi.

Untuk memastikan keadaan tulang rusuk tersebut, perlunya ke dokter agar dapat melakukan diagnosis terlebih dahulu, biasanya melakukan pemeriksaan foto rontgen ataupun x-ray. Pemeriksaan lainnya dapat dilakukan dengan bantuan Magnetic Resonance Imaging (MRI).

Bantuan MRI ini akan membantu melihat bagian dalam tubuh secara lebih spesifik mendalam, sehingga dapat semakin mendeteksi jika terdapat kerusakan didalam organ tubuh tersebut.

2. Kostrokondritis

Kostokondritis merupakan peradangan pada tulang rawan (kartilago) yang melindungi tulang rusuk, dengan begitu kemudian menimbulkan rasa nyeri.

Keadaan ini biasanya terjadi pada bagian tulang rawan dimana berhubungan langsung dengan tulang dada.

Rasa sakit yang terjadi akibat kostokondritis ini tidak selalu sama, melainkan dapat berkisar mulai dari tingkat ringan hingga berat.

Gejala yang muncul dari kondisi ini pun beragam jenis, seperti : menimbulkan rasa sakit serta tidak nyaman di dada, sesak napas ataupun kesulitan bernapas, serta nyeri saat batuk, bersin, maupun sekadar bernapas lebih dalam.

3. Peradangan Selaput Dada

Peradangan selaput dada atau dikenal dengan pleuritis, merupakan kondisi yang terjadi pada pleura. Pleura merupakan lapisan tipis dimana membungkus dinding dada serta paru-paru. Biasanya, lapisan pleura bertugas untuk menghasilkan cairan (pleural fluid) dimana dikenal dengan sebutan sebagai cairan serous.

Nantinya cairan ini akan berguna sebagai pelumas pada bagian dalam rongga paru agar tidak mudah mengalami suatu iritasi, terkhususnya selama paru-paru mengembang ataupun mengempis saat bernapas. Namun, dengan terjadinya peradangan pada bagian ini dapat menimbulkan rasa sakit yang hebat pada tulang iga tersebut.

4. Kanker paru

Salah satu gejala yang muncul serta paling ketara dari kanker paru ialah munculnya rasa nyeri pada bagian tulang rusuk.

Rasa nyeri yang membuat tidak nyaman tersebut biasanya akan semakin memburuk ketika anda sedang bernapas, batuk, bersin, maupun tertawa.

Tidak hanya disitu, gejala lain yang juga harus diwaspadai ialah munculnya atau adanya darah pada saat batuk atau dahak, sesak napas, serta napas berbunyi.

Baca Juga : Fungsi Tulang Belikat

Tindakan Pada Penyakit Tulang Rusuk

Disamping disebabkan penyakit, tulang juga dapat mengalami masalah karena cedera. Cedera pada tulang ini pada akhirnya akan membuat tulang retak bahkan patah, sehingga tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya.

Pada kasus yang dapat dibilang ringan, tulang iga yang patah dapat sembuh dengan sendirinya dalam berkala hitungan minggu.

Pada kasus hal ini, biasanya disarankan untuk membatasi aktivitas fisik serta rutin menggunakan kompres dingin di bagian tulang yang patah dimana berguna meredakan nyeri serta pembengkakan. Sebelumnya, pastikan pada saat membungkus es menggunakan handuk maupun kain lalu kemudian menempelkannya pada dada.

Dan akan lebih baiknya untuk tidur dengan posisi agak tegak selama hari-hari pertama setelah mengalami kecelakaan cedera. Namun untuk kasus patah tulang iga yang cukup parah hingga membuat kesulitan bernapas,  dokter bisa meresepkan obat penghilang rasa sakit atau bahkan dapat menyarankan suatu proses pembedahan.

Pembedahan umumnya melibatkan pemasangan implan, atau yang lebih dikenal dengan sebutan istilah pen tulang.

Tujuannya agar membantu mempercepat proses penyembuhan serta mengoptimalkan kembali fungsi tulang iga seperti semula sediakala.

Apakah nama ilmiah dari tulang rusuk?

Nama ilmiah dari tulang rusuk ialah dikenal dengan “costa”.

Berapakah jumlah pasang tulang rusuk manusia?

Tulang rusuk berjumlah 12 pasang dimana terdiri atas sisi kanan dan kiri

Sebutkan susunan pada tulang rusuk manusia!

Terdiri atas 3 susunan tulang yaitu :
1. Tulang Rusuk Palsu
2. Tulang Rusuk Sejati
3. Tulang Rusuk Melayang

Jadi, jika adik adik siswa/i khususnya kelas 5 sd (sekolah dasar) yang masih binggung tentang fungsi tulang rusuk artikel dan lain lain, Maka makalah tulang rusuk ini sudah cukup mewakili jawaban untuk adik adik semua.

Demikianlah pembahasan artikel fungsi tulang rusuk, semoga bermanfaat dan menjadi ilmu pengetahuan baru bagi para pembaca.